
Adira Finance Motor Bekas (Mokas Adira) mengatakan bahwa mereka menyediakan untuk motor-motor kelas premium. Selain Ducati, tak ubahnya hal ini berlaku untuk merek seperti Harley Davidson.
Sugianto, Head of National Used Motorcycle Marketing Adira Finance, menyebut, asalkan usianya masih bisa diakomodasi, dan memiliki surat-surat lengkap, maka layanan ini bisa berjalan.
"Perkembangan motor sport luar biasa ya, semakin meningkat. Komunitas Kawasaki, Ninja, di Jakarta itu banyak yang pembiayaannya lewat kami. Harley Davidson juga pernah kami biayai. Asalkan ada pelat nomor," kata Sugianto.
Ia sebelumnya berujar bahwa usia kendaraan yang mereka biayai terhitung maksimal 8 tahun dari tahun saat ini. "Kalau sekarang 2014, berarti sekarang potong 8 tahun. Berarti produksi tahun 2006, kami biayai," kata Sugianto.
Ia lebih lanjut mengatakan bahwa standar itu berlaku keras, bahkan tidak lewat lebih dari setahun untuk batas sepeda motor paling tua menurut standar pembiayaan mereka
Sekian berita Modifikasi terbaru dari kami mengenai Adira: Harley Second Juga Bisa Dibiayai, Asalkan Ada Pelat Nomor. Harapan kami artikel seputar Modifikasi yang berjudul Adira: Harley Second Juga Bisa Dibiayai, Asalkan Ada Pelat Nomor ini bisa bermanfaat untuk anda. Jangan lupa terus kunjungi Portal Modifikasi untuk mendapatkan berita seputar Modifikasi setiap harinya.